Cara Menghapus Akun Instagram Tanpa Login

Sumberin – Menghapus akun instagram tanpa login ternyata bisa dilakukan, loh! Cara ini sangat cocok jika kamu lupa password akun instagram yang sudah lama tidak digunakan maupun nomor telepon yang digunakan untuk membuat akun instagram sudah hilang.

Instagram telah memprediksi kemungkinan para penggunanya lupa akan informasi login sehingga mereka telah membuat solusi untuk membantu para pengguna yang lupa akan detail informasi login. Tidak main-main, instagram bahkan membuat 4 opsi pemulihan akun instagram bagi para pengguna yang lupa informasi loginnya, yakni melalui Username, Password, Nomor Telepon, dan Alamat E-mail.

Bagaimana jika lupa username, password, nomor telepon, dan alamat email yang digunakan?

Tenang, masih ada cara kok untuk dapat mengakses akun instagram tersebut kemudian menghapusnya. Akan tetapi, caranya akan lebih ribet dan lebih panjang. Namun, jika kamu memang hanya ingin menghapus akun instagramnya saja lebih baik menggunakan cara hapus akun instagram tanpa login

Terdapat 3 cara yang dapat dilakukan untuk hapus akun instagram tanpa login. Setiap cara memiliki kelebihan dan kekurangan. Jadi tinggal sesuaikan dengan cara yang kalian anggap tepat dan mudah untuk dilakukan.

Cara Menghapus Akun Instagram Dengan Mereport Akun

Cara menghapus akun instagram tanpa login yang pertama dapat dilakukan dengan mereport akun instagram lama yang ingin dihapus. Cara mereportnya pun cukup mudah, kalian hanya perlu mereport bahwa akun tersebut adalah fake atau menyerupai diri kalian.

Jika tidak tahu caranya, berikut ini tutorialnya.

1. Buka instagram, lalu cari profil yang ingin dihapus.

2. Klik tanda “titik tiga” yang terletak di samping username.

3. Cari tulisan “Laporkan” dan klik

4. Kemudian pilih “Laporkan Akun”

5. Setelah itu, klik “Profil ini berpura-pura menjadi orang lain”

6. Silahkan kalian pilih “Saya” dan klik “Kirim Laporan”

Setelah melakukan cara diatas, pihak instagram akan melakukan verifikasi ulang terhadap akun yang dilaporkan. Jika terbukti benar akun ig tersebut adalah akun fake, maka pihak instagram akun menghapus secara permanen akun tersebut.

*Rekomendasi: 7 Cara Mengetahui Siapa Yang Unfollow Instagram Kita

Cara Hapus Akun Instagram Dengan Help Center

Tidak hanya melalui report akun saja, cara hapus akun instagram tanpa login juga dapat dilakukan dengan menggunakan instagram help center. Berikut ini tutorialnya.

1. Buka Instagram Help Center menggunakan browser (tidak dianjurkan menggunakan smartphone)

2. Tunggu hingga halaman terbuka dengan sempurna, lalu klik opsi “Mengelola Akun Anda” dan pilih opsi “Menghapus Akun Anda”

3. Setelah klik opsi “Menghapus Akun Anda” kemudian pilih opsi “Bagaimana cara menghapus akun instagram saya”.

4. Kemudian scroll kebawah hingga menemukan tulisan “Hapus Akun Anda” dan klik tulisan tersebut.

5. Lalu akan muncul halaman halaman login instagram, silahkan kalian login terlebih dahulu (bagi yang sebelumnya telah melakukan login, halaman login tidak akan muncul).

6. Setelah berhasil login, akan muncul sebuah halaman “Hapus Akun Anda” dan silahkan pilih “Masalah privasi” pada kolom di sebelah “mengapa anda ingin menghapus akun (nama username)”

7. Kemudian, silahkan kalian masukkan kembali password instagram yang digunakan.

8. Jika sudah yakin benar-benar ingin menghapus akun IG, silahkan klik “Hapus”

Setelah melakukan cara diatas dengan benar, maka pihak instagram secara otomatis akan langsung menghapus akun IG yang diajukan untuk dihapus.

*Rekomendasi: 3 Cara Mengetahui Orang yang Melihat Profil Instagram Kita

Cara Menghapus Akun Instagram Tanpa Login Dengan Smartphone

Selain menggunakan browser yang ada di laptop maupun komputer, menghapus akun IG juga dapat dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone. Caranya pun tidak cukup rumit untuk dilakukan.

Hapus Akun IG Yang Lupa Password

Bagian kalian yang ingin menghapus akun instagram tapi lupa password yang digunakan, pihak instagram telah menyediakan opsi pemulihan. Namun, sebelum melakukan cara ini, setidaknya kali harus ingat salah satu dari email, nama pengguna, maupun nomor telepon dari akun instagram yang ingin dipulihkan kata sandinya.

1. Buka Instagram di browser

2. Klik “Lupa kata sandi”

3. Pada kolom yang tersedia masukkan salah satu dari email, nama pengguna, maupun nomor telepon yang kalian ingat, lalu klik kirim tautan masuk.

4. Kemudian, buka e-mail kalian dan cari e-mail dari pihak instagram (karena saya menggunakan email). Setelah itu, klik “Reset kata sandi anda”.

5. Lalu pada kolom yang tersedia silahkan kalian masukkan kata sandi baru dan ulangi kata sandi kalian di kolom bawahnya. Jika sudah, klik “Atur Ulang Kata Sandi”Selamat, kamu telah berhasil memulihkan kata sandi yang lupa

Hapus Akun Instagram

1. Buka Instagram di browser dan login ke akun yang ingin dihapus

2. Klik foto profil di pojok kanan atas dan pilih opsi “Pengaturan”

3. Setelah halaman pengaturan terbuka, klik opsi “Edit Profil” dan scroll kebawah hingga menemukan tulisan “Nonaktifkan sementara akun saya”, lalu klik tulisan tersebut.

4. Setelah itu, silahkan pilih opsi mengapa anda ingin menghapus akun.

5. Kemudian, silahkan kalian masukkan kembali password instagram yang digunakan.

6. Jika sudah yakin benar-benar ingin menghapus akun IG, silahkan klik “Hapus”

*Rekomendasi: Cara Melihat Akun Instagram Yang Di Private Android 2022 (Tanpa Aplikasi)

Penutup

Nah, itu dia 3 cara menghapus akun instagram tanpa login yang dapat saya bagikan kali ini. Kalian bebas ingin menggunakan cara yang mana. Sesuaikan dengan informasi login yang kalian punya.

Akhir kata, saya ucapkan terimakasih telah membaca sampai akhir. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Back to top button
Close

Harap izinkan iklan di situs kami

Please turn off Adblock first and click on the ads as a form of your support for us!